Berkunjung ke Morowali Pangdam XIII Merdeka Sebut Pj Bupati Bisa Mensejahterakan Masyarakat

Morowali, Morindonews.co.id – Panglima Kodam XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo WR. Jatmiko, S.I.P.MM bersama rombongan menghadir Jamuan Makan Malam di Rumah Jabatan Bupati Morowali Sabtu, (21/10/23).

Dalam kesempatan ini Pangdam XIII Merdeka yang wilayah teritorial mencakup Prov. Sulawesi Utara, Provinsi Gorontalo dan Provinsi Sulawesi Tengah itu didampingi Danrem 132 Tadulako Brigjen TNI Dodi Triwinarto, S.I.P M.Han dan Dandim 1311 Morowali Letkol Inf. Alzaki, SE.MM.MBA.M.MAS.

Yang menarik, saat sambutannya Pangdam XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo WR. Jatmiko, S.I.P.MM menyebut keyakinannya bahwa dibawah kepemimpinan Pj Bupati Morowali Ir. A. Rahmansyah Ismail, M. Agr. MP akan mampu membawa masyarakat Morowali menjadi sejahtera.

“Di Provinsi yang sumber daya alam yang sangat melimpah ini saya yakin, baik Gubernur, Pj Bupati Morowali akan mampu membawa masyarakat Sulawesi Tengah khususnya di Kabupaten Morowali menjadi sejahtera.” Ujar Pangdam sembari mengajak hadirin meng-aminkan ucapannya dan disambut tepuk riuh seluruh hadirin.

Kemudian Pangdam juga menghimbau agar seluruh masyarakat dapat secara bersama menyambut pesta demokrasi yang damai pada tahun 2024 mendatang.

Selanjutnya Pangdam XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo WR. Jatmiko, S.I.P.MM juga menyampaikan rasa terima kasih yang sedalam-dalam atas sambutan segenap Pemerintah dan Forkopimda Kab. Morowali.

Sebelumnya, dalam kesempatan jamuan makan malam tersebut, mewakili PJ Bupati, Kepala Dinas Koperasi Kab. Morowali DR.Hj. St. Asma Ul Husna Syah, SE.MM.M.Si dalam sambutannya mengungkapkan langkah-langkah strategis Pemerintah Daerah Morowali dalam meningkatkan PAD yang diimbangi dengan pertumbuhan perekonomian masyarakat.

“Potensi sumber daya alam yang dimiliki Kab. Morowali juga bernilai investasi tertinggi di provinsi sulawesi tengah. Dengan pengelolaan yang tepat dari Pemda Kab. Morowali, hal itu juga mampu mempengaruhi pertumbuhan pendapatan dan perekonomian bangsa khususnya Sulawesi Tengah,” terang Kadis Koperasi DR.Hj. St. Asma Ul Husna Syah, SE.MM.M.Si yang menjadi ASN pertama mencapai gelar Doktor di lingkup Pemda Morowali.

Dalam upaya perbaikan pengelolaan keuangan dan memacu peningkatan penerimaan daerah, lanjutnya, sejak tahun 2019 hingga tahun 2021, PAD Morowali terus mengalami peningkatan hingga tembus mencapai 89 persen, yang jika dihitung secara rupiah meningkat menjadi 342,4 milyar rupiah yang sebelumnya hanya 181,2 milyar rupiah.

Diakhir sambutannya, Kadis Koperasi yang karib disapa Bunda Mima juga berharap dengan kehadiran Bapak Pangdam XIII Merdeka di bumi Tepe ada moroso ini, akan membawa angin segar khususnya pada bidang keamanan dan ketertiban masyarakat di Kab. Morowali apalagi jelang pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 mendatang.

Menjelang berakhirnya acara perjamuan tersebut, Pangdam XIII Merdeka, Danrem 132 Tadulako dan Pemda Morowali saling bertukar cendra mata. Tak lupa juga pemberian bingkisan kepada para Ketua TP PKK dari jajaran Kodam. Ketua Bhayangkari Polres Morowali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *