DPP GEMANUSA Desak Pemda Morowali Memberi Sangsi Tegas Kadis Pemdes

Morowali, Morimdonews.co.id- Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Gerakan Muda Nusantara (DPP GEMANUSA), Wazir Muhaemin mendesak Pemerintah daerah kabupaten morowali agar memberi sanksi tegas kepada kepala dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa kabupaten morowali.

Diberi sanksi tegas karena diduga kuat melakukan intervensi dan sabotase terhadap kotak suara hasil pemilihan Desa Tondo kecamatan bungku barat pada tanggal 8 agustus 2023 lalu.

“Kami meminta pemerintah daerah agar memberi sanksi yang tegas kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMDP3A) Kabupaten Morowali Abd Wahid Hasan,” tulis Wazir Muhaemin siaran persnya, Rabu (01/11/23).

Menurutnya, dalam setiap menghadapi pemilihan kepala desa, diwajibkan bagi setiap desa untuk membentuk panitia pemilihan kepala desa yang tugasnya adalah bertanggung jawab atas semua proses, tatacara dan tahapan yang akan dilalui termasuk saat Pilkades di Desa Tondo.

“Saat Pemilihan Kepala Desa Tondo pada tanggal 8 Agustus 2023 lalu, diduga telah terjadi hal yang menyalahi segala mekanisme dan ketentuan yang ada. Dimana kotak suara hasil pemilihan dipindahkan ke kecamatan tanpa ada berita acara penyerahan dari panitia pemilihan Pilkades,” kata Wazir Muhaemin.

Untuk itu, lanjutnya, melalui siaran pers ke berbagai media ini, DPP GEMANUSA menyampaikan kepada pemerintah daerah kabupaten morowali, agar segera menindak tegas serta memberi sanksi kepada seluruh oknum yang terlibat dalam masalah ini, tujuannya untuk memberi efek jera terhadap para pelaku dan memberi pelajaran kepada pejabat yang mencoba menyalahgunakan tugas dan jabatanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *